Sedang dalam proses merintis usaha sendiri? Maka Anda perlu sokongan modal yang kuat, dan jika masih terbentur ketersediaan modal. Ada baiknya untuk berupaya menyediakannya dulu, dan jika dirasa sudah cukup barulah usaha dirintis. Memenuhi kebutuhan modal usaha secara aman adalah langkah tepat dibanding terbelit hutang yang bunganya tinggi.
Cara Aman Mencari Pinjaman Modal Usaha
Umumnya orang akan memenuhi kekurangan modal usaha dengan mengajukan pinjaman ke bank, koperasi, maupun lembaga keuangan lainnya. Hanya saja mengajukan pinjaman dengan cara ini tidaklah aman. Apalagi yang namanya usaha tentu ada masa naik dan turun, jika sedang turun resiko sulit membayar pinjaman semakin tinggi.
Apabila sampai terlambat dalam membayar cicilan ataupun malah tidak mampu membayar sama sekali. Padahal ada beberapa cara aman untuk mendapatkan tambahan modal usaha, diantaranya adalah:
1. Menabung Modal Secara Perlahan
Menabung menjadi langkah terbaik untuk memenuhi kebutuhan modal usaha, karena dijamin bebas hutang dan bunga yang memberatkan. Hanya saja cara ini akan membutuhkan waktu lama sehingga perlu dipertimbangkan masak-masak. Biasanya orang yang super sabar yang bisa mengandalkan cara ini, dan bisa jadi Anda pun bisa melakukannya.
2. Meminjam dari Kerabat Dekat
Mendapatkan modal usaha secara instan sebenarnya bisa dilakukan dengan mengajukan pinjaman. Supaya aman dari resiko dikejar bunga tinggi maka bisa meminjam ke kerabat dekat.
Mengajukan pinjaman ke saudara sendiri tidak ribet karena tidak perlu persyaratan apapun. Selain itu pengembaliannya relatif lebih santai karena bisa dicicil atau dibayar sekaligus setelah beberapa lama. Namun, pastikan membayar pinjaman ini supaya kedekatan dengan kerabat tidak pudar hanya karena hutang.
3. Menjual Barang yang Dimiliki
Opsional lain untuk memperoleh suntikan modal usaha secara instan adalah menjual barang yang dimiliki. Barang apapun yang bernilai lumayan akan sangat tepat untuk dijual demi menutupi kebutuhan modal. Namun, pastikan barang yang dijual memang tidak begitu diperlukan supaya saat berpindah tangan aktivitas di rumah tidak terganggu.
4. Pinjam ke Bank Berbunga Rendah
Langkah lain yang terbilang praktis dan bisa dicoba adalah mengajukan pinjaman ke bank. Iya, Anda tidak salah baca. Mengajukan pinjaman ke bank merupakan cara instan untuk memperoleh sokongan modal usaha secara tunai. Hanya saja agar aman pastikan memilih bank dengan bunga pinjaman rendah.
Bandingkan beberapa bank di sekitar tempat usaha Anda, untuk kemudian memilih yang bunganya paling kecil. Sebab semakin kecil suku bunganya maka semakin mudah dan ringan proses pembayaran cicilannya.
Mendirikan usaha sekecil dan sesederhana apapun akan membutuhkan modal, tentunya modal dalam jumlah yang cukup. Jika dirasa jumlahnya masih kurang maka bisa mencari pinjaman namun pastikan pinjaman yang aman. Detailnya sudah dijelaskan di atas, sehingga tidak was-was untuk bisa mendirikan usaha impian.