Ada banyak cara untuk mendapatkan penghasilan tinggi dari bisnis yang dijalankan, dan salah satunya adalah lewat brand equity. Bagi pelaku bisnis di era modern seperti sekarang dijamin sudah sangat akrab dengan istilah brand equity tersebut. Atau malah sudah menuju proses untuk membangunnya? Pastikan untuk menekuni usaha tersebut secara optimal.
Apa Itu Brand Equity?
Meskipun disebut-sebut sebagai komponen penting dalam menunjang kredibilitas dan angka penjualan. Namun tidak semua pelaku bisnis memahami pengertian dan efek dari brand equity tersebut. Jika Anda masih awam dengan istilah ini, maka bisa mempelajarinya dulu untuk kemudian dipraktekan.
Adapun brand equity sendiri secara etimologi ketika diartikan dalam bahasa Indonesia adalah ekuitas merek. Definisinya sendiri adalah salah satu cara untuk meningkatkan penghasilan perusahaan dengan membangun image suatu produk punya kualitas tinggi dan tidak pernah mengecewakan pembeli atau penggunanya.
Sehingga kunci dari brand equity ini adalah menciptakan produk yang minim atau malah bebas unsur cacat. Kecacatan dalam produk akan menciptakan komplain sehingga kesan di masyarakat menjadi kurang bagus. Hanya saja, menciptakan produk tanpa cacat adalah hal sulit maka bisa dioptimalkan dari banyak sisi. Misalnya dari kualitas layanan, layanan purna jual, onderdil, dan lain sebagainya.
Keuntungan Punya Brand Equity yang Kuat
Apabila sukses dalam membangun brand equity maka dipastikan Anda akan memanen sejumlah keuntungan berikut ini:
1. Loyalitas Konsumen Didapatkan
Sukses membangun brand equity akan membantu sebuah bisnis untuk mendapatkan loyalitas konsumen. Ketika konsumen sudah merasakan sendiri keunggulan dari produk atau jasa yang ditawarkan. Maka akan sulit bagi mereka untuk pindah ke produk lain, karena sudah jatuh hati dan puas.
2. Bisa Meningkatkan Harga Jual
Apabila brand equity terbentuk dengan sangat baik, maka masyarakat akan mengetahuinya sebagai pilihan terbaik. Jika sudah demikian maka memudahkan perusahaan untuk meningkatkan harga jualnya. Bahkan akan tetap laku keras sekalipun dijual di atas harga rata-rata pasar.
3. Punya Jaminan Kredibilitas
Usaha membentuk brand equity akan membantu membangun kredibilitas, baik produk maupun perusahaan. Jadi, di masa mendatang produk Anda akan dikenal sebagai produk terbaik. Sedangkan perusahaan Anda selaku produsennya akan dikenal kredibel dalam menyediakan produk berkualitas. Meluncurkan produk baru pun akan disambut pasar dengan baik.
4. Menghalau Serangan Pesaing
Persaingan dalam dunia bisnis adalah hal wajar, namun ada kalanya disalip pesaing akan membuat bisnis hancur. Oleh sebab itu lakukan brand equity sejak merintis bisnis sebab efektif menghalau serangan kompetitor. Sebab mampu memberi kesan bahwa produk dan jasa Anda adalah yang terbaik, sehingga tidak peduli kompetitor memperbaiki produknya. Produk Anda tetap yang paling laku di pasaran.
Melakukan brand equity sejak dini sangat penting untuk dilakukan, supaya berbagai keuntungan di atas bisa didapatkan. Pelajari dengan seksama bagaimana membangun brand equity tersebut agar bisnis bisa sukses.